Hal yang perlu kamu lengkapi saat membuat akun Workmate
Kamu sudah mengunduh dan menginstall aplikasi Workmate di smartphone kamu, lalu bingung langkah selanjutnya? Nah, ini dia hal-hal yang perlu kamu lengkapi di akun Workmate kamu agar kamu terverifikasi.
1. Foto Profil
Pastikan kamu menampilkan foto profil terbaik kamu saat join di Workmate. Foto profil yang pantas dan tepat bisa menjadi cara kamu untuk meninggalkan impresi yang baik kepada perusahaan tempat kamu melamar. Selain itu foto profil juga membantu recruiter untuk membedakan kamu dengan pelamar lainnya dan menunjukkan citra profesional serta kredibilitas kamu sebagai pelamar kerja.
2. Identitas
Pengisian identitas diperlukan untuk memperkenalkan diri kamu. Pengisian identitas juga diperlukan dalam proses verifikasi untuk menjaga kualitas dan standarisasi. Dengan mengisi identitas kamu sesuai dengan persyaratan yang berlaku di Workmate, dapat mempercepat proses verifikasi kamu.
3. Latar Belakang Pendidikan
Pada saat kamu melamar pekerjaan recruiter perlu melihat background pendidikan kamu untuk melihat dan memperkirakan kemampuan kamu dan mempertimbangkan apakah pendidikan kamu relevan dengan posisi yang sedang kamu lamar.
4. Pengalaman Kerja
Jika kamu memiliki pengalaman kerja sebelumnya pada saat melamar pekerjaan, tentu saja itu bisa menjadi nilai plus buat kamu dalam menunjukan kompetensi kerja. Kamu juga pasti dinilai sudah memiliki solving problem skill (bisa memecahkan masalah dan menemukan solusi). Karena itu jangan lupa untuk mencantumkan pengalaman kerja kamu (jika punya). Buat kamu yang belum memiliki pengalaman kerja, kamu tidak perlu khawatir karena kamu bisa juga mencantumkan magang atau kursus yang pernah kamu ikuti.
Nah, sudah tahu kan sekarang apa saja yang harus kamu lakukan dan lengkapi agar akun kamu terverifikasi. Jadi, Jangan sampai lupa ya!