Fitur AppApp UpdatePekerja

Jangan sampai kena suspend! Workmate telah memperbarui peraturan ketentuan suspend.

Team Workmate
12 May 2020
Bagikan Artikel Ini
Facebook Icon
Twitter Icon
LinkedIn Icon

Jangan sampai kena suspend dari Workmate! Anda pasti bertanya-tanya, “gimana saya bisa kena suspend?” Pendeknya, jika Anda tidak masuk di HARI PERTAMA kerja atau menunjukan perbuatan yang tidak wajar atau merugikan selama bekerja, Anda akan kena suspend dari Workmate.  Baca seluruh blog ini untuk memahami seluruh peraturannya.

Misi kami adalah membantu Anda menemukan pekerjaan yang tepat untuk meningkatkan penghasilan Anda. Kami juga ingin memberikan pengalaman bisnis yang hebat kepada klien bisnis kami, dan sebagian besar dari itu adalah memastikan bahwa pekerja kami dapat diandalkan dan bertanggung jawab. Itu sebabnya kami menerapkan Kebijakan Keandalan dan Tanggung Jawab Pekerja baru, mulai 12 Mei 2020.

Yang dimaksud dengan tanggung jawab pekerja adalah kemampuan pekerja untuk secara konsisten datang bekerja untuk pekerjaan yang telah mereka terima.

Mengapa hal ini penting?

Tanggung jawab dan dapat diandalkan merupakan hal yang penting karena jika pekerja tidak hadir bekerja berarti pekerja lain yang mungkin membutuhkan uang juga kehilangan pekerjaan pada hari itu. Hal ini juga berdampak pada klien kami yang mana dapat berdampak juga pada peluang Anda untuk mendapatkan penghasilan lebih banyak di kemudian hari. Kami memahami bahwa keadaan di luar kendali Anda dapat terjadi, di mana Anda tidak dapat melakukan pekerjaan yang telah Anda terima. Jika Anda tidak dapat lagi melanjutkan pekerjaan dengan alasan apa pun, Anda harus mengundurkan diri melalui aplikasi Workmate, dan beri tahu tim Workmate dan juga penanggung jawab atau atasan Anda di tempat kerja, secepatnya. Tanggung jawab sangat dihargai di Workmate. Jika Anda direkrut untuk pekerjaan yang Anda lamar, Anda bertanggung jawab untuk memastikan bahwa Anda muncul secara konsisten untuk pekerjaan itu.

Bagaimana cara kerja ketentuan ini?

Anda akan segera di-suspend jika hal-hal berikut terjadi di pekerjaan:

  • Tidak hadir di hari pertama kerja, tanpa alasan dan bukti yang sah (misalkan surat sakit)
  • Berhenti dari pekerjaan tanpa memberitahu kami atau supervisor di tempat kerja. Jika Anda memberi tahu kami kurang dari 2 jam sebelum Anda berhenti, hal tersebut juga akan terhitung sebagai alasan Anda mendapat suspend.
  • Dipecat karena perilaku yang tidak pantas (berkelahi, mencuri, dan tindakan kriminal dan merugikan lainnya)

Apa yang terjadi jika saya mendapat suspend?

Mendapat suspend berarti Anda tidak akan dapat melanjutkan pekerjaan Anda saat ini dan Anda tidak akan bisa melamar di pekerjaan baru. Anda masih akan menerima pembayaran untuk hari-hari Anda sudah bekerja.

Jika Anda mendapat suspend dengan memberikan alasan yang sah, Anda dapat klik tombol 'Contact Support' untuk mengajukan banding atas suspend yang Anda dapat (Lihat gambar di bawah). Tim rekrutmen kami akan meninjau kasus Anda. Dalam beberapa kasus, Anda mungkin perlu mengikuti beberapa pelatihan ulang sebelum suspend diangkat. Oleh karena itu, mohon untuk seluruh pekerja Workmate untuk mematuhi Ketentuan Tanggung Jawab Pekerja yang berlaku. Kami harap semua pihak dapat diuntungkan dari adanya kebijakan Tanggung Jawab Pekerja Workmate ini. Terima kasih

Tags:Fitur AppApp UpdatePekerja
Bagikan Artikel Ini
Facebook Icon
Twitter Icon
LinkedIn Icon
Subscribe to our Blog
We will send you updates on new, relevant articles that can help your business!